Pernah mengalami hal serupa? Tak perlu risau dan memusingkan hal itu. Ketika Anda satu-satunya di lingkaran pertemanan yang masih single, hadapi keadaan dan tetap nikmati kehidupan dengan pemikiran positif. Simak tipsnya, seperti yang dikutip dari She Knows.
1. Jangan Terjebak dalam Stigma
Seringkali wanita yang masih single di usia dewasa mendapat stigma kurang mengenakkan. Misalnya, wanita single cenderung kesepian, terlalu memilih pasangan, atau usianya lebih pendek dibandingkan yang sudah punya kekasih atau menikah. Memikirkan stigma-stigma tersebut hanya akan membuat Anda semakin terpuruk. Single, bukan berarti ada sesuatu yang salah pada diri Anda. Tetaplah percaya diri saat menghadiri acara kantor, pertemuan sosial, reuni sekolah atau pesta pernikahan teman. Tunjukkan penampilan terbaik Anda, siapa tahu ada pria di sana yang menarik perhatian Anda, dan juga tertarik pada Anda.
2. Jangan Merasa Tertekan
Tentu saja, itu lebih mudah diucapkan daripada dikerjakan. Terlebih lagi jika orangtua sudah menanyakan kapan Anda punya kekasih atau calon suami, sementara teman-teman sepermainan Anda sudah berumah tangga. Tanggapi saja dengan candaan, tak perlu dianggap terlalu serius. Orangtua mungkin merasa peduli atau takut Anda merasa kesepian, tapi tunjukkan pada mereka kalau Anda bisa tetap menikmati hidup secara optimal walau belum punya pasangan. Ketika ada yang menyinggung soal punya anak, anggaplah ini memang belum waktunya Anda untuk berkeluarga. Karena Anda masih perlu banyak waktu untuk menikmati 'me time' dan mencapai karir setinggi-tingginya.
3. Dilarang Patah Semangat
Menjadi satu-satunya wanita yang masih lajang di pesta makan malam teman, atau hanya Anda yang belum berkeluarga saat menghadiri acara 'selametan' kelahiran bayi? Bukan alasan bagi Anda untuk patah semangat mencari tambatan hati. Tentu saja ada waktu di mana Anda bertanya-tanya, 'Kenapa aku belum juga menemukan pria yang tepat?' atau 'Di usia yang hampir 30 tahun ini, kenapa pendekatan cinta selalu gagal?'. Hal itu sangat lumrah muncul di pikiran Anda, tapi yakinlah ada seseorang di luar sana yang ada untuk Anda. Hanya saja belum tiba waktunya untuk bertemu.
4. Nikmati Menjadi Single
Jangan lupa, ada banyak hal positif yang bisa Anda dapatkan dengan menjadi single. Keuntungan menyandang status single adalah Anda mendapatkan kebebasan yang utuh. Anda bisa pergi bersama teman-teman hingga larut malam atau liburan ke tempat-tempat favorit tanpa ada yang komplain atau mengatur-atur.
Jika tidak ada yang menemani ke bioskop, bukan berarti Anda tidak bisa menonton film. Anda dapat menghabiskan waktu dengan mononton banyak film melalui DVD, atau, nonton film sendiri di bioskop juga tak kalah mengasyikkan!
5. Bersyukur
Bersyukurlah atas semua yang Anda miliki. Keluarga, sahabat atau bahkan binatang peliharaan yang selalu berhasil membuat Anda tersenyum. Ketika Anda menyadari bahwa Anda hanya tidak memiliki kekasih, tapi memiliki banyak orang yang mencintai Anda, maka menyandang status single bukanlah sesuatu yang harus disesali.
sumber :http://wolipop.detik.com/read/2012/06/22/191827/1948757/852/single-di-antara-teman-yang-sudah-menikah-ini-cara-menyikapinya?991104topnews
Single di Antara Teman yang Sudah Menikah? Ini Cara Menyikapinya
diterbitkan oleh : http://www.kaskuser.tk
KOTAK KOMENTAR
|