Rabu, 16 Mei 2012

Jadwal Final Liga Champion 2012







http://i1.ytimg.com/vi/8dCnhsFM2Qc/hqdefault.jpg


Jadwal Final Liga Champion 2012 - Satu tempat di final Liga Champions 2012 sudah di pegang Chelsea yang menang agregat 3-2 atas Barcelona. The Blues akan menghadapi pemenang antara Real Madrid vs Bayern Muenchen yaitu Bayern Muenchen. Jadwal final perlu anda catat agar tak ketinggalan menyaksikan kompetisi club paling bergengsi di Sentero Eropa.

Final Liga Champions digelar 19 Mei 2012 di Allianz Arena Jerman pukul 20.45 waktu setempat atau di Indonesia jatuh pada tanggal 20 Mei 2012 dinihari pukul 01.45 WIB.



http://www.totalsportsmadness.com/wp-content/uploads/2012/04/chelsea-vs-Bayern-Munich-2012-Final-match.jpg



Jelang Final Liga Champions

Bisakah Bayern Samai Madrid & Inter?


Sudah tiga kali laga final Liga Champions digelar di kandang salah satu finalisnya dan dua tim berhasil keluar jadi jawara. Bisakah kali ini Bayern Munich menjadi tim keempat atau mereka malah mengikuti jejak AS Roma?

Tiga tim itu adalah Real Madrid di musim 1956/1957, Inter Milan di musim 1964/1965 dan Roma di musim 1983/1984. Dari ketiga tim itu hanya Roma yang gagal jadi juara setelah kalah adu penalti dari Liverpool.

Sementara itu Madrid sukses menang 2-0 atas Fiorentina untuk merengkuh trofi keduanya serta Inter yang meraup titel keduanya usai mengungguli Benfica dengan skor 1-0.

Kini Bayern kembali mendapat "keuntungan" sama dengan tiga tim di atas yakni melakoni laga final Liga Champions kontra Chelsea di kandang sendiri, Allianz Arena, Minggu (20/5/2012) dinihari WIB.

Meski saja baru terpukul usai kegagalan di final DFB Pokal dan juga Bundesliga (kedua-keduanya kalah dari Borussia Dortmund), Bayern masih lebih diunggulkan untuk merengkuh trofi kelimanya.

Rekor mereka selama memainkan partai kandang di Liga Champions musim ini adalah enam kali menang dari enam partai, mencetak 19 gol dan kebobolan empat gol. Di Bundesliga, pasukan Jupp Heynckes ini adalah 14 kemenangan, satu seri dan dua kekalahan dengan 49 gol serta kebobolan enam gol.

Dengan modal seperti itu plus misi menghindari akhir musim hampa gelar, sudah tentu Bayern akan bersemangat untuk bisa mengalahkan Chelsea di kandang sendiri sekaligus menghapus duka kekalahan di final dua tahun lalu.

"Kami kini lebih baik dari kami di tahun 2010. Kami lebih santai saat ini. Kami tidak terlalu khawatir dan mampu enjoy bermain bola lagi. Pelatih memainkan peran besar dalam perubahan kami. Para pemain sangat percaya kepadanya. Dia membuat atmosfer yang menyenangkan," tutur winger asal Prancis, Franck Ribery.

Apakah Ribery dkk bisa mengikuti jejak Madrid dan Inter akhir pekan ini? Kita tunggu saja.



http://media.vivanews.com/thumbs2/2010/03/18/86765_trofi_liga_champions_641_452.jpg







sumber :http://www.kucoba.com/2012/04/jadwal-final-liga-champion-2012.html






Jadwal Final Liga Champion 2012
diterbitkan oleh : http://www.kaskuser.tk

KOTAK KOMENTAR



Baca Juga Artikel Menarik Lainnya