Setiap orang tua harus memiliki ikatan khusus dengan anak mereka, terutama ketika masih balita agar si buah hati tahu kalau Anda selalu melindungi dan ada untuknya.
Terlebih lagi jika Anda adalah orang tua yang sibuk. Untuk itu, berikanlah si kecil kegiatan yang bisa membangun ikatan yang kuat antara orang tua dengan Anda.
Jarang orang tua yang mengajarkan anak mereka untuk mencintai kegiatan seni saat masih pra-sekolah. Kerap kali orang tua memberikan kegiatan yang kurang bermanfaat, misalnaya bermain video game seharian setelah itu istirahat. Padahal kegiatan seni dapat membangunbakat anak sejak usia dini. Selain itu, kegiatan seni dapat meningkatkan ikatan khusus di antara orang tua dan Anak.
Ada beberapa kegiatan seni dan kerajinan tangan yang bisa dipelajari si buah hati. Berikan anak kebebasan memilih kerajinan tangan yang mau mereka lakukan, misalnya menggali kemampuan anak untuk melukis di atas kain menggunakan cat air atau membuat beberapa pajangan dengan kertas origami. Anda hanya perlu mengenalkan mereka dengan bermacam-macam ilmu seni yang mudah dipraktekkan.
Jika Anda ingin mengetahui bakat anak sejak kecil, mengenalkan balita kepada aktivitas seni merupakan ide yang bagus. Seperti yang dikutip dari The Parents Zone, berikut keuntungan yang bisa Anda peroleh jika mengajarkan mereka aneka kerajinan tangan.
- Kegiatan Seni Membuat Anak Senang
Anak merasa senang karena dapat meluapkan semua yang ada di pikirannya melalui aktivitas seni. Misalnya menggambar, melipat kertas, atau bahkan sekedar menuangkan cat ke gambar yang telah jadi.
Si kecil bisa berekspresi sesuka hatinya. Di samping itu, anak juga bisa berinteraksi lebih banyak dengan Anda. Gunakan waktu akhir pekan dengan anak agar semakin dekat. Berikan banyak waktu supaya Anda tahu perkembangan anak secara signifikan.
- Biarkan Anak Bebas Beraktivitas
Jangan memaksa balita memenuhi perintah Anda agar menyukai seni. Namun, berikan si buah hati kebebasan memilih, seni seperti apa yang mereka inginkan atau yang tidak mau mereka lakukan. Dengan begitu, Anda akan mengetahui bakat serta perkembangan kepribadian mereka melalui aksi seni.
sumber :http://wolipop.detik.com/read/2012/05/12/122216/1915572/857/kegiatan-seni-buat-anak-orang-tua-lebih-dekat
Kegiatan Seni Buat Anak & Orang Tua Lebih Dekat
diterbitkan oleh : http://www.kaskuser.tk
KOTAK KOMENTAR
|