"Saya membenarkan bahwa Presiden Zuma akan meresmikan hubungan dengan kekasihnya Bongi Ngema, dalam sebuah upacara adat tradisional di Nkandla dalam pekan ini," ujar juru bicara presiden Mac Maharaj seperti dikutip AFP Senin, (16/4/2012).
Presiden Zuma selama ini memang dikenal sebagai penganut poligami. Pada 1998, presiden yang berusia 69 tahun ini diketahui bercerai dari salah seorang istrinya Nkosazana Dlamini-Zuma. Sementara itu pada 2000 lalu, salah seorang istrinya, Kate, dilaporkan tewas setelah bunuh diri.
"Saat ini Presiden memiliki tiga istri. Bongi Ngema, akan menjadi istri keempatnya," imbuh Maharaj.
Namun ditegaskan Maharaj, sang presiden tidak akan menggunakan uang negara untuk membiayai pesta pernikahan keenamnya itu.
"Tidak ada peran pemerintah atau pun uang negara yang digunakan dalam pernikahan Presiden Zuma," tegas Maharaj.
Petualangan Presiden Zuma dengan sejumlah wanita kerap memicu kontroversi atas kehidupan pribadinya. Bahkan pada 2006 lalu, presiden yang memiliki 19 orang anak ini terlibat dalam kasus tuduhan pemerkosaan dengan seorang aktivis HIV AIDS, meski pada akhirnya ia dibebaskan dari tuduhan itu.
sumber :http://international.okezone.com/read/2012/04/16/214/612255/presiden-afrika-selatan-menikah-untuk-keenam-kalinya
Presiden Afrika Selatan Menikah untuk Keenam Kalinya
diterbitkan oleh : http://www.kaskuser.tk
KOTAK KOMENTAR
|